Pages


Kamis, 03 Oktober 2013

Back to School Cinta Bumi


Back to School Cinta Bumi Gadis

Menjelang kembali ke sekolah, ada banyak hal yang perlu dipersiapkan. Nah, alangkah baiknya jika persiapan tersebut kita buat lebih earth friendly. Kita bisa melakukannya lewat yang berikut ini.

  • Bikin buku sendiri. Buku tulis dari tahun lalu masih banyak yang belum terisi. Daripada beli banyak buku baru dan membuang kertas, mendingan manfaatkan yang ada. Gabungkan kertas tersebut untuk membuat notebook baru. Kita bisa menghiasnya sesuka hati.
  • Nggak perlu baru. Jika sepatu, tas atau seragam masih dalam kondisi bagus, nggak perlu menggantinya dengan yang baru. Begitupula dengan tempat pensil, binder dan lainnya. Coba manfaatkan yang sudah ada. Supaya kelihatan lebih fresh, cuci dan bersihkan barang tersebut. Bisa juga dimodifikasi biar tampilannya “baru”. Misalnya, dengan mengganti tali sepatu jadi warna-warni atau mengecat sepatu kanvas yang lama. Sekalian menyalurkan kreativitas.
  • E-book/ Soft Copy. Ada beberapa buku wajib yang memang harus kita miliki. Tapi juga ada berbagai tambahan materi/ bahan. Nah, coba cek apakah ada versi soft copynya. Lebih hemat juga, kan?
  • Efficient to school. Sepedaan ke sekolah memang menyenangkan dan pastinya cinta bumi. Tapi walau nggak bisa bersepeda, bukan berarti kita nggak bisa berkendara lebih earth friendly. Antara lain dengan naik kendaraan umum atau naik mobil bareng teman-teman yang rumahnya searah. Lebih efisien bensin sekaligus meminimalisir polusi, lho.

0 komentar:

Posting Komentar

You can replace this text by going to "Layout" and then "Page Elements" section. Edit " About "

Label